Selasa, 23 Maret 2010

Blogging dan Peluang Bisnis


Harapan saya di tahun 2010 ini, saya ingin pemanfaatan media internet untuk saya dalam bisnis blogging akan semakin meningkat. Selain karena jumlah orang-orang yang ‘melek’ internet meningkat, juga karena banyaknya media dan wadah pembelajaran bisnis online. Ebook-ebook tentang bisnis internet semakin banyak. Kursus-kursus pemasaran internet bermunculan. Belum lagi liputan media massa terhadap pelaku bisnis berbasis online. Saya sendiri berharap agar blog saya ini bisa menghasilkan banyak uang seperti mereka yang telah sukses melalui bisnis online ini.Tidak hanya blog, saya juga ingin menggeluti bisnis lain melalui internet.

Peluang usaha Toko Online adalah salah satu peluang usaha yang ingin saya coba. Toko online yang saya maksud alah website yang digunakan oleh pelaku bisnis untuk memasarkan produknya. Produk bisa berupa barang atau jasa. Tapi, di tulisan ini saya ingin lebih fokus pada produk barang.tapi masalahnya adalah di kampung saya internet masih jarang bahkan mungkin belum masuk.tapi untuk mencapai keinginan saya itu butuh perjuangan dan ketekunan.Dan saya akan terus belajar supaya saya bisa mencapai keinginan saya itu.

Tapi untuk saat ini saya akan lebih fokus kepada bisnis blogging.

Senin, 08 Maret 2010

Saya setuju jika kebebasan pers di Indonesia pada saat ini dalam keadaan baik, karena pemerintah telah memberikan kebijakan kebebasan pers. Sehingga pers bisa bergerak dengan bebas, tanpa adanya kekangan dari pemerintah atau pihak-pihak lain.
Bahkan dijaman ini pers merupakan media yang amat dibutuhkan olah pemerintah maupun rakyat dalam kehidupan bernegara. Pemerintah mengharapkan dukungan dan ketaatan masyarakat untuk menjalankan program dan kebijakan negara. Sedangkan msyarakat juga ingin mengetahui program dan kebijakan pemerintah yang telah, sedang, dan akan dilaksanakan.
Selain itu pers juga bisa dijadikan sebagai sarana berkomunikasi antar warga negara, warga negara dengan pemerintah, dan antar berbagai pihak. Pers juga dapat menyebarkan informasi baik dari pemerintah atau negara kepada warga negara maupun dari warga negara ke negara atau pemerintah.
Pers juga berfungsi sebagai pembentuk opini dan sebagai media informasi, pendidikan , hiburan, dan kantor serta sebagai lembaga ekonomi.
Jadi kesimpulannya pers di Indonesia pada saat ini sudah baik, karena pemerintah telah memberikan kebijakan kebebasan pers, sehingga pers bisa bergerak dengan leluasa.